Sabtu, 03 Maret 2012

Kesan Pertama Bertemu Ibu Ira Phajar Lestari

Sebelum perkuliahan semester 4 dimulai, sebelumnya saya sharing sama teman saya. Ternyata dosen softskill dia waktu semester 3 itu Ibu Phajar lestari. Nah kebetulan, langsung aja deh saya tanya-tanya bagaimana pendapat dia tentang Ibu Ira. Katanya Ibu Ira itu tegas, tegas dalam cara mengajar dan cara pemberian tugas.

Dan ternyata ketika Ibu Ira masuk ke kelas saya, apa yang teman saya bilang itu benar. Ibu Ira tegas, walaupun agak kaget juga sih yang biasanya tugas softskill hanya copy paste, sekarang ini harus berasal dari hasil pemikiran kita sendiri.


Bagus sih, hal ini bisa melatih mahasiswa untuk kreatif dalam menciptakan tulisan-tulisan baru, tapi yang saya heran itu tugasnya banyak banget dan agak ribet hehe

Tapi yang saya salut dari Ibu Ira ini, Ibu mau membaca tulisan kita satu per satu. dan memperhatikan setiap blog dari semua mahasiswa nya. Hal ini membuat saya jadi pengen ngotak-ngatik tampilan blog saya :D

(Maaf-maaf ya Bu kalo ada salah-salah kata =)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar